5 Hal Ini Akan Datang ke Hidup Anda setelah Anda Terbebas dari Utang

Finley Susanto

Setelah berbulan – bulan atau mungkin bertahun – tahun terjerat utang, akhirnya datang waktu di mana Anda dapat melunasi semua utang – utang Anda. Tentunya, hal tersebut adalah hal yang  menggembirakan dan banyak hal baru yang dapat Anda lakukan setelah utang Anda lunas. Berikut adalah lima hal yang akan datang ke hidup Anda setelah Anda terbebas dari Utang:

Menyimpan Lebih Banyak Uang

Saat memiliki utang, fokus Anda adalah bagaimana untuk melunasi utang tersebut. Setiap pendapatan yang Anda terima Anda gunakan untuk memenuhi kebutuhan primer dan untuk melunasi utang. Anda tidak memiliki kesempatan untuk menyimpan uang. Namun, saat sudah tidak memiliki utang, Anda dapat menyisihkan sebagian pendapatan yang Anda punya untuk disimpan. Tidak terlilit utang sama sekali membuat Anda dapat lebih leluasa mengatur pendapatan. Menyimpan lebih banyak uang adalah salah satu kesempatan yang dapat Anda lakukan setelah selesai membayar semua tagihan. Dengan mempunyai simpanan lebih, Anda dapat menggunakannya dalam keadaan darurat atau pun mungkin memenuhi hasrat keinginan Anda yang belum tercapai karena sibuk melunasi utang pada masa lalu.

Dapat Mengajukan Gadai atau Cicilan Mobil

Tidak memiliki utang membuat Anda leluasa untuk mengajukan pengadaian atau cicilan mobil. Setelahsaat terbebas dari utang Anda dapat lebih mudah mengajukan cicilan baru.jpg semua utang sebelumnya lunas Anda dapat mengajukan kredit lagi namun tetap ingat untuk menyesuaikan dengan pendapatan. Hitunglah dengan teliti pendapatan yang Anda punya dan sesuaikan dengan kredit yang akan diajukan. Jangan sampai Anda terjebak dalam lilitan utang yang memberatkan dua kali. Anda harus yakin bahwa keuangan Anda tetap stabil hingga cicilan tersebut lunas. Jangan sampai ada pengeluaran yang tidak ada di rencana Anda dan cukup banyak yang akhirnya mengganggu kestabilan uang Anda hingga menghambat pembayaran cicilan. Dengan adanya perencanaan dan pikiran yang matang, Anda tidak perlu khawatir dalam mengajukan cicilan mobil hingga mungkin rumah.

IDI Historis Menjadi Baik

terbebas dari utang dan mendapatkan kemerdekaan finansial.jpegTerbebas dari utang kartu kredit berarti Anda akan mendapatkan IDI Historis menjadi baik. Bank akan melaporkan bahwa Anda sudah melunasi semua tagihan kartu kredit Anda ke Bank Indonesia dan hal tersebut akan membuat Anda lebih mudah untuk mengajukan kredit lagi di masa mendatang. Perlu diingat untuk tetap bijak dan sesuaikan keinginan mengajukan kredit dengan pendapatan yang Anda miliki. IDI Historis yang sudah baik harus Anda jaga dengan cara lebih berhati – hati dalam berutang karena memiliki IDI Historis yang baik sulit jika sudah terlilit banyak kredit. Kredit lancar membuat Anda lebih mudah mengajukan kredit seperti kredit untuk rumah atau pun pinjaman sebagai modal usaha.

Memenuhi Keinginan Anda Kembali

Jika tadinya Anda tidak bebas untuk menonton film favorit di bioskop atau pun berkumpul bersama teman karena terbeban utang, sekarang tidak lagi. Anda dapat melakukan kegiatan yang Anda lakukan dengan tenang. Anda dapat mengalokasikan pendapatan sebaik mungkin untuk memenuhi keinginan Anda dengan tetap menjaganya agar tidak terlalu boros. Pendapatan yang tadinya digunakan untuk membayar utang dapat Anda gunakan untuk ditabung dan juga memanjakan diri Anda dengan melakukan hal yang Anda suka. Selain itu, Anda dapat menggapai mimpi - mimpi yang tadinya mungkin tidak dapat Anda penuhi karena adanya utang seperti melanjutkan sekolah, berpergian ke luar negri, ataupun melakukan perawatan medis.

Merasa Bebas dan Lega

Saat sekali bermasalah dengan membayar tagihan kredit, proses mengatasi masalah tersebut menyita waktu, pikiran, dan tenaga yang tidak sedikit. Oleh karena itu, Anda akan merasa bebas dan lega dengan tidak adanya kredit yang harus Anda bayarkan lagi. Selain itu, tidak ada lagi rasa cemas dan takut oleh kejaran debt collector karena tidak adanya kewajiban yang harus Anda lunasi lagi ke bank. Anda juga akan merasa lebih santai dalam bekerja dengan tidak terbebaninya pikiran – pikiran dengan utang. Banyaknya utang yang dimiliki setara dengan tingkat stres seseorang sehingga dengan tidak adanya utang Anda akan lebih bahagia dalam menjalani hidup.

Terbebas dari lilitan utang bukan berarti Anda dapat hidup boros. Tetap jaga stabilitas pendapatan Anda dan simpanlah sebagian uang Anda. Hal tersebut akan mencegah Anda terlilit utang. Hidup hemat harus selalu Anda terapkan agar tidak terulang lagi terjerat utang yang akan memberatkan Anda sendiri. Tidak ada salahnya mengajukan kredit lagi namun Anda harus tetap berhati – hati dan menyesuaikan dengan pendapatan.  

amalan international merupakan perusahaan manajemen utang berbasis teknologi pertama di Indonesia yang tercatat di OJK. amalan bekerja untuk peminjam dan bekerja sama mencari solusi terbaik dan terjangkau dengan pemberi pinjaman. Program manajemen utang amalan memanfaatkan teknologi dan data yang sah agar klien amalan bisa keluar dari jerat utang dengan lebih cepat, membayar bunga dan penalti yang lebih rendah. Selain program manajemen utang, amalan juga memiliki solusi refinancing yang mengganti utang lama yang memberatkan menjadi utang baru yang lebih ringan. Kantor amalan indonesia didirikan di Jakarta pada tahun 2015 dan telah berhasil membangun tim yang terdiri dari ahli restrukturisasi dan ahli IT dengan pengalaman puluhan tahun. Sejak Juli 2016, amalan indonesia menjadi perusahaan pertama di Asia yang mendapatkan akreditasi dari International Association of Professional Debt Arbitrators (IAPDA).

Daftar Sekarang