Cara Terbaik untuk Mengurangi Pengeluaran

Finley Susanto

Setelah mengetahui jenis tagihan yang bisa ditunda pembayarannya dan pengeluaran yang harus dikurangi, kali ini kami akan membahas mengenai cara mengurangi pengeluaran itu sendiri. Diet keuangan sebenarnya harus dilakukan dari segala sisi dan kategori, mulai dari yang wajib dan pasti, sampai yang jenisnya hanya sebagai hiburan semata. Berikut kita bahas bersama agar lebih jelas:

Buat Anggaran Bulanan

Setiap bulan wajib hukumnya bagi Anda untuk membuat anggaran pengeluaran, hal ini dikeluarkan agar Anda lebih teratur dalam menghabiskan uang. Buatlah pos-pos untuk investasi, tabungan, asuransi, tagihan listrik/air, tagihan-tagihan wajib lainnya, serta pengeluaran sehari-hari. Pastikan Anda menyisihkan uang untuk tabungan, investasi, dan pengeluaran wajib terlebih dahulu. Sisanya baru Anda boleh gunakan untuk pengeluaran yang bersifat hiburan. Walaupun ada memiliki pengeluaran hiburan, tentunya Anda pun juga harus lebih bijak dalam mengeluarkan biayanya. Tidak selamanya semua biaya hiburan yang telah Anda anggarkan bisa dipakai sesukanya, lho. Mari simak beberapa poin yang pernah kita bahas pada beberapa artikel sebelumnya berikut ini: 

Hemat Pemakaian Listrik dan Air

Seperti yang dibahas pada artikel lalu, penghematan untuk pengeluaran jenis ini diperlukan kesadaran diri yang cukup tinggi. Biasanya seseorang tidak sadar telah melakukan pemborosan di pengeluaran jenis ini. Ada banyak cara praktis yang bisa Anda lakukan untuk menghemat misalnya dengan selalu mencabut colokan listrik dari soket setelah selesai dipakai, matikan lampu / AC saat tidak diperlukan, matikan keran saat menyikat gigi, dan mengurangi volume siraman air dan saat mencuci. Gunakan timer saat menyalakan AC, sehingga Anda tidak akan lupa mematikan saat sudah tidak dibutuhkan.

Mengontrol Jajan di Luar

Saat ini sudah begitu banyak tutorial cara memasak di YouTube maupun resep masakan di Google, namun akan lebih baik jika Anda mencoba mempraktikkannya untuk menyiapkan makanan dan Cara Terbaik untuk Mengurangi Pengeluaran.jpgmembawanya sebagai bekal. Anda bisa mengontrol kebersihan dan kesehatannya. Selain itu, berbelanja di pasar dan membawa bekal tentunya dapat menghemat pengeluaran. Bayangkan saja, harga seporsi makanan di luar biasanya minimal mulai dari Rp 20.000,- tentu saja Anda bisa mendapatkan harga yang lebih murah jika beli di warung. Namun, Anda tidak bisa memastikan kesehatan dan kebersihannya, bukan? Maka dari itu, sebaiknya Anda mulai mempertimbangkan memasak sendiri.

Untuk artikel selengkapnya mengenai memotong pengeluaran tertentu bisa Anda baca di artikel kami yang berjudul Beberapa Jenis Pengeluaran yang Harus Dikurangi. 

Berbelanjalah dengan Cara Pintar

Apa maksudnya berbelanja dengan pintar? Artinya Anda dapat mempertimbangkan ulang apakah Anda benar-benar membutuhkan barang tersebut. Jika Anda memerlukannya, Anda dapat menggunakan opsi-opsi sampingan seperti berbelanja barang dengan kualitas yang hampir sama dengan harga yang lebih murah. Kami tidak menyarankan Anda untuk membeli barang dari black market, tapi kami menyediakan solusi lain. Solusinya adalah dengan berbelanja online dan sering-sering membandingkan harga. Anda juga dapat menggunakan promo atau kupon diskon agar mendapat penawaran lebih murah. Cara lainnya adalah dengan mempertimbangkan barang bekas, tentunya cara ini lebih membutuhkan kecermatan lebih, namun jika Anda beruntung bukan tidak mungkin Anda akan mendapatkan harga yang bersaing untuk barang yang Anda inginkan. Cara selengkapnya bisa Anda dapatkan di artikel kami sebelumnya mengenai cara mendapatkan barang murah dengan kualitas yang bagus. 

Telusuri Pengeluaran Anda

Setelah mengetahui pos-pos apa saja yang harus dibuat untuk mengelola keuangan, maka lankgkah selanjutnya adalah dengan mengelolanya dengan baik. Pastikan Anda membagi persentase setiap pos dengan baik, dan tahu mana yang harus diprioritaskan (tabungan, investasi, tagihan bulanan, tagihan kartu kredit, dsb). TidakCara memotong pengeluaran.jpg hanya mengelola, Anda juga harus mengimplementasikan pengeluaran secara disiplin. Jangan terlalu mudah untuk berbelanja barang yang tidak sesuai dengan anggarannya. Telusuri pengeluaran Anda dengan cara mencatat pengeluaran setiap harinya, hal ini berguna agar pengeluaran tetap terkendali. Pada malam hari, hitung ulang berapa jumlah uang yang Anda keluarkan untuk berbelanja, periksa lagi apakah pengeluaran tersebut sesuai dengan yang Anda anggarkan. Pastikan Anda selalu mengevaluasi diri setiap hari agar menjadi lebih disiplin dan pengeluaran pun dapat terkontrol dengan baik.

Gunakan Uang Tunai atau Kartu Kredit Jika Ada Keuntungan yang Bisa Didapat

Sebisa mungkin gunakanlah uang tunai agar Anda tidak perlu menimbun utang melalui kartu kredit. Bayarlah apapun dengan uang tunai, dan jangan terlalu gampang tergoda untuk menggunakan kartu kredit seakan-akan Anda bisa membayarnya bulan depan. Apalagi jika saat melihat barang apapun Anda tergoda untuk berbelanja, bisa-bisa uang tunai habis, tunggakan kartu kredit pun semakin tinggi. Sebenarnya memang  tidak bisa dipungkiri juga ya bahwa kartu kredit sendiri sering memberikan promo dan potongan tambahan dalam transaksi Anda. Namun, Anda juga perlu lebih berhati-hati menggunakannya. Selengkapnya, baca mengenai cara menggunakan kartu kredit dengan bijak di sini.

amalan international merupakan perusahaan manajemen utang berbasis teknologi pertama di Indonesia yang tercatat di OJK. amalan bekerja untuk peminjam dan bekerja sama mencari solusi terbaik dan terjangkau dengan pemberi pinjaman. Program manajemen utang amalan memanfaatkan teknologi dan data yang sah agar klien amalan bisa keluar dari jerat utang dengan lebih cepat, membayar bunga dan penalti yang lebih rendah. Selain program manajemen utang, amalan juga memiliki solusi refinancing yang mengganti utang lama yang memberatkan menjadi utang baru yang lebih ringan. Kantor amalan indonesia didirikan di Jakarta pada tahun 2015 dan telah berhasil membangun tim yang terdiri dari ahli restrukturisasi dan ahli IT dengan pengalaman puluhan tahun. Sejak Juli 2016, amalan indonesia menjadi perusahaan pertama di Asia yang mendapatkan akreditasi dari International Association of Professional Debt Arbitrators (IAPDA).

Daftar Sekarang