Coba 4 Tips Pensiun Dini dengan Uang Cukup Sekarang Juga

Finley Susanto

Pensiun dini saat ini sudah dipandang sebagai salah satu tolak ukur sesorang yang dianggap berhasil dan sukses dari segi finansial. Artinya, seseorang sudah bekerja dengan sangat efektif dan efisien, sehingga tidak perlu berlama-lama menghabiskan waktu untuk bekerja. Namun, rasanya pensiun dini hanya bisa diraih oleh orang-orang tertentu saja. Tahukah Anda, bahwa dengan keinginan yang kuat dan tujuan yang jelas, Anda pun juga bisa meraih pensiun dini dengan uang cukup. Simak tips selengkapnya dalam poin-poin di bawah:

Mulai Perhitungkan Nominal Tabungan yang Diperlukan dari Sekarang

double exposure of businessman or salesman handing over a contract on wooden deskSaat memiliki keinginan untuk pensiun dini dengan uang cukup, langkah yang tentunya harus dipersiapkan dari sekarang adalah tabungan yang cukup. Iya dong, sebab jika pensiun dini artinya Anda sudah tidak memiliki sumber pemasukan lagi yang bisa Anda manfaatkan. Tentunya hal ini tidak berlaku bagi Anda yang bekerja sebagai pegawai negeri sipil, karena Anda akan tetap mendapatkan gaji pensiun dini PNS secara rutin setiap tahunnya. 

Anggap saja saat ini Anda adalah seorang karyawan swasta atau seorang wirausahawan, lantas berapa banyak nominal yang harus dikumpulkan dari sekarang apabila ingin pensiun dini dengan uang cukup? Cara yang paling mudah adalah dengan menghitung berapa pengeluaran rutin yang dikeluarkan Anda dan orang-orang yang Anda tanggung. Misalnya, pengeluaran Anda dan keluarga setiap bulannya berada di kisaran Rp10.000.000,- artinya Anda harus menghitung kelipatannya hingga tahun pensiun yang Anda dambakan tiba. Jangan lupa siapkan juga dana darurat yang kemungkinan diperlukan, lalu hitung juga inflasi yang mungkin terjadi di tahun-tahun mendatang,

Agar proses menabung bisa lebih maksimal, ada baiknya untuk mulai memangkas pengeluaran yang tidak perlu. Jika saja Anda bisa secara disiplin mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, Anda memiliki kesempatan untuk menambah total tabungan lebih banyak sehingga masa tua dapat lebih terjamin. Bukan tidak mungkin nominal tabungan, bisa meningkat hingga puluhan persen akibat penghematan yang Anda lakukan. 

Manfaatkan Kesempatan untuk Meningkatkan Penghasilan 

Langkah kedua saat ingin pensiun dini dengan uang cukup tentunya dengan pintar-pintar memanfaatkan kesempatan agar dapat meningkatkan penghasilan. Ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk mulai meningkatkan penghasilan:

Melakukan Negosiasi Gaji atau melalui Promosi

Saat akan meningkatkan pendapatan agar bisa lebih cepat pensiun dini, Anda bisa mencoba opsi untuk negosiasi gaji. Tentu saja sebelum melakukan negosiasi gaji ke pihak atasan atau divisi Sumber Daya Manusia, Anda harus datang dengan peluru yang tepat. Maksudnya? Cobalah persiapkan berbagai pencapaian yang telah Anda lakukan kepada perusahaan dalam beberapa tahun terakhir. Jadikan hal tersebut sebagai tolak ukur pencapaian agar Anda dianggap layak untuk mendapatkan kenaikan gaji. Sebagai bahan pertimbangan, Anda juga bisa memasang berbagai target yang kira-kira mungkin diraih apabila gaji yang Anda harapkan dapat diberikan oleh pihak perusahaan.

Cara lainnya adalah melalui promosi. Tentu saja cara yang satu ini cenderung lebih pasif dibandingkan melakukan negosiasi gaji. Anda dituntut untuk memberikan performa yang baik dan menguntungkan bagi perusahaan, dari sini biasanya penawaran promosi mulai datang. Setelah ditawarkan promosi, tentu saja langkah selanjutnya adalah melakukan negosiasi gaji yang disertai dengan tanggung jawab baru.

Memulai Bisnis Baru 

Langkah lain yang bisa dilakukan agar dapat pensiun dini dengan uang cukup adalah dengan memulai bisnis baru. Ada banyak peluang yang bisa Anda manfaatkan. Jika memiliki dana yang cukup, Anda bisa memulai bisnis franchise. Di sisi lain, jika memang Anda tidak memiliki modal yang besar tetap ada jalan keluarnya. Anda bisa memanfaatkan program referral atau MLM. Biasanya program seperti ini juga bisa memberikan keuntungan yang lumayan untuk ditabung.

Pekerjaan Sampingan

Langkah lainnya adalah dengan mencari pekerjaan sampingan atau biasa disebut dengan freelance. Biasanya pekerjaan seperti ini berkaitan dengan bakat yang Anda miliki. Misalnya, Anda piawai berbahasa asing maka manfaatkan kelebihan tersebut untuk menjadi penerjemah bahasa. Bagi Anda yang menguasai bidang perpajakan, Anda juga bisa memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menjalani pekerjaan sampingan sebagai konsultan pajak. Tidak ketinggalan, bagi Anda yang memiliki bakat desain grafis, gunakan talenta tersebut untuk menambah pundi-pundi penghasilan. Masih banyak bakat yang ada dan bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan pendapatan, mulai gali dari sekarang!

Jika Berani, Mulailah Berinvestasi

Salah satu resep yang dianjurkan agar dapat pensiun dini adalah dengan mulai berinvestasi. Kondisi yang satu ini memang tidak bisa sembarangan dilakukan. Anda harus cukup yakin bahwa arus keuangan yang berjalan saat ini sudah cukup stabil, sehingga masih ada nominal uang yang bisa disisihkan untuk berinvestasi. Jadi jangan jadikan investasi sebagai prioritas jika memang masih ada kondisi darurat dari segi finansial yang wajib diselesaikan, misalnya masih ada tunggakan utang yang belum dilunasi. Saat ini ada berbagai opsi investasi yang bisa Anda pilih, mulai dari jenis reksa dana, saham, unit link, atau bahkan jika memiliki dana lebih Anda bisa berinvestasi pada aset seperti properti, perhiasan, dan sebagainya.

Lunasi Utang yang Masih Berjalan

Senior asian man isolated on whiteIni dia kunci utama yang wajib Anda lakukan jika ingin pensiun dini. Tidak bisa dibayangkan rasanya jika pensiun, namun masih dibayang-bayangi dengan utang. Maka dari itu, jika saat ini Anda masih memiliki masalah utang yang rasanya harus diselesaikan saat ini juga, maka Anda harus mengambil langkah cepat.

Jika saat ini Anda memiliki masalah utang kartu kredit atau KTA yang masih belum terselesaikan, Anda bisa mengatasinya dengan mengikuti program keringanan. 

Potongan / Diskon dalam Satu Kali Bayar

Jenis program keringanan yang satu ini memungkinkan nasabah agar total utangnya berkurang menjadi lebih kecil. Sesuai dengan namanya, walaupun nasabah mendapatkan diskon dalam utangnya (umumnya 20-50%), mereka harus langsung membayar dalam satu kali bayar. Dalam beberapa kasus, program keringanan satu ini dapat memberikan pemilik kartu potongan diskon sampai 70% atau bahkan lebih, sesuai dengan kondisi finansial tertentu.

Cicilan yang Diperpanjang dengan Bunga Rendah

Berbeda dengan program diskon dalam satu kali bayar, program satu ini cocok bagi Anda yang secara finansial lebih minim. Singkatnya, nasabah yang memiliki tunggakan kartu kredit atau tunggakan KTA dapat memperpanjang tenor cicilannya agar menjadi lebih ringan, bunga yang didapat pun lebih rendah daripada bunga yang berlaku pada umumnya. Jika bunga normal yang berjalan saat ini berada di kisaran 2,25%, maka ada kemungkinan untuk mendapatkan bunga sebesar 0-2% saja.

Diskon Cicilan

Lain lagi dengan program yang satu ini, jenis program ini merupakan gabungan dari dua jenis program di atas, yakni nasabah mendapatkan potongan lalu sisa pembayarannya dapat dilakukan dengan cicilan. Bank juga akan melihat kondisi yang dialami nasabah terlebih dahulu. Jika nasabah memiliki kondisi pendukung yang membuatnya semakin sulit untuk melunasi utang, maka kemungkinan besar mereka bisa mendapatkan program ini (dengan catatan bank yang bersangkutan memiliki program tersebut).

Jika Anda ingin mencoba memanfaatkan perusahaan manajemen utang agar bisa mendapatkan program manajemen utang, maka Anda bisa mencoba layanan yang diberikan oleh amalan.

Tunggu apa lagi? Mulai siapkan dana tabungan dari sekarang, agar Anda bisa lebih siap untuk mengikuti program keringanan serta mampu melunasi utang kartu kredit dan KTA dari pihak bank di bulan Ramadan!

_MG_2005 copy.jpg

amalan international merupakan perusahaan jasa profesional berbasis teknologi pertama di Indonesia, yang menyediakan program manajemen utang. Program ini dirancang agar konsumen yang terlilit utang, memiliki kemampuan untuk mengendalikan keuangan mereka kembali. amalan indonesia membantu klien melalui program manajemen utang, yang dirancang khusus sesuai dengan kebutuhan yang berbeda bagi setiap klien. Program ini merupakan kombinasi dari edukasi mengenai berbagai peluang untuk meningkatkan pendapatan dan menekan pengeluaran, serta melakukan proses negosiasi terhadap persyaratan utang bank yang ada hingga mencapai jumlah pembayaran yang sesuai dengan kemampuan. Kantor pusat amalan indonesia didirikan di Jakarta pada tahun 2015 oleh tim pendiri yang memiliki pengalaman kolektif di bidang keuangan termasuk penyelesaian utang selama lebih dari dua dekade. amalan menjadikan Indonesia sebagai pusat operasi sekaligus merupakan cetak biru bagi rencana pengembangan perusahaan ke negara ASEAN lainnya. Sejak Juli 2016, amalan indonesia menjadi perusahaan pertama di Asia yang mendapatkan akreditasi dari International Association of Professional Debt Arbitrators (IAPDA).

amalan international merupakan perusahaan manajemen utang berbasis teknologi pertama di Indonesia yang tercatat di OJK. amalan bekerja untuk peminjam dan bekerja sama mencari solusi terbaik dan terjangkau dengan pemberi pinjaman. Program manajemen utang amalan memanfaatkan teknologi dan data yang sah agar klien amalan bisa keluar dari jerat utang dengan lebih cepat, membayar bunga dan penalti yang lebih rendah. Selain program manajemen utang, amalan juga memiliki solusi refinancing yang mengganti utang lama yang memberatkan menjadi utang baru yang lebih ringan. Kantor amalan indonesia didirikan di Jakarta pada tahun 2015 dan telah berhasil membangun tim yang terdiri dari ahli restrukturisasi dan ahli IT dengan pengalaman puluhan tahun. Sejak Juli 2016, amalan indonesia menjadi perusahaan pertama di Asia yang mendapatkan akreditasi dari International Association of Professional Debt Arbitrators (IAPDA).

Daftar Sekarang